Informasi Haid, Datang Bulan, Menstruasi, Kewanitaan.

Thursday 17 July 2014

Beberapa Penyebab Terjadinya Haid Tidak Teratur

Beberapa Penyebab Terjadinya Haid Tidak Teratur - Menstruasi atau haid adalah proses alamiah terjadi pada setiap kaum wanita usia dewasa, terkecuali apabila terjadi kehamilan, menyusui, atau bagi perempuan yang sudah memasuki masa menopause. Karena datang bulan atau haid merupakan proses alamiah tentu akan menjadi masalah khususnya bagi kesehatan apabila haid tidak teratur.

Beberapa Penyebab Terjadinya Haid Tidak Teratur
Beberapa Penyebab Terjadinya Haid Tidak Teratur

Situasi ini bisa jadi gambaran bahwa ada gangguan secarah fisiologis di dalam tubuh khususnya gangguan pada ovulasi. Salah satu bahaya apabila terjadi gangguan ovulasi adalah risiko tinggi terjadinya infertilitas yang dalam bahasa sehari-hari disebut kesulitan untuk hamil atau mandul.

Ada beberapa penyebab terjadinya haid tidak teratur diantaranya stres fisikologis, terjadinya perubahan hormon reproduksi, dan beberapa penyakit tertentu.

Stres psikologis secara langsung akan mempengaruhi produksi dan kinerja dari hormon kewanitaan khususnya hormon estrogen. Hormon sendiri memiliki fungsi sebagai pemegang kendali untuk mengatur sistem kerja dari organ kewanitaan, pada hormon estrogen berkaitan dengan organ reproduksi wanita.

Beberapa jenis penyakit juga bisa menjadi penyebab haid tidak teratur seperti penyakit ovarium polikistik. Penyakit ovarium polikistik umumnya terjadi disebabkan karena produksi hormon testosteron meningkat yang mengakibatkan proses ovulas terganggu atau bahkan tidak terjadi ovulasi.

Satu lagi yang perlu diketahui sebagai penyebab terjadinya haid tidak teratur adalah olahraga. Jenis olahraga berat bisa menjadi penyebab terganggunya metabolisme tubuh jika ini terjadi pada wanita yang akan menjelang masa haid atau menstruasi dimana energi sangat dibutuhkan oleh organ kewanitaan tetapi dialihkan kebagian tubuh lain seperti otot yang lelah bekerja karena olahraga berat.

Itulah beberapa penyebab terjadinya haid tidak teratur. Siklus haid atau datang bulan rata-rata pada setiap wanita adalah 28 hari jadi perlu diwaspadai apabila terjadi perubahan siklus dengan rentan waktu yang cukup jauh.

Cara Mengurangi Nyeri Haid Dengan Mengatur Pola Makan

Beberapa Penyebab Terjadinya Haid Tidak Teratur Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Admin